Polres Loteng Melakukan Pengamanan Dan Pengawalan Kedatangan Logistik MotoGP 2023

    Polres Loteng Melakukan Pengamanan Dan Pengawalan Kedatangan Logistik MotoGP 2023

    Lombok Tengah NTB - Logistik MotoGP Mandalika 2023 tiba di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid, Polres Lombok Tengah lakukan pengamanan dan pengawalan dari bandara menuju sirkuit Mandalika, Selasa 04/10/2023), pukul 20.50 Wita.

    Setelah logistik tiba, team ground handling melaksanakan bongkar muat bahan logistik ke truck container sebanyak 15 unit yang telah disiapkan selanjutnya dilakukan proses penyegelan oleh tim Bea dan Cukai. 

    Kapolres Lombok Tengah AKBP Iwan Hidayat, SIK, Melalui Kasat Lantas AKP Abdul Rachman, STrk., SIK, menyampaikan malam ini ada 15 kontainer logistik yang tiba di Bandara BIZAM yang nantinya akan langsung digeser ke sirkuit Mandalika dan mendapat pengawalan dari satuan PJR (patroli jalan raya) polda ntb dan juga dari satlantas polres lombok tengah. 

    “selain pengamanan dan pengawalan kami juga melaksanakan pengamanan jalur, personil sudah kita tempatkan dimasing masing jalur yang akan dilalui, ” jelasnya. 

    Kedatangan Logistik tersebut dalam rangka mendukung pelaksanaan Event Pertamina Grand Prix Of Indonesia (MotoGP 2023) yang dilaksanakan di Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit, Kabupaten Lombok Tengah.

    “Alhamdulillah, dapat kami sampaikan pengamanan dan pengawalan logistik MotoGP dari bandara BIZAM menuju sirkuit Mandalika berjalan dengan aman dan lancar, ” tutupnya.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polres Loteng Ungkap 6 Kasus Narkoba Dengan...

    Artikel Berikutnya

    Gandeng Puskesmas Praya, Rutan Praya Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    RS Mandalika Tambah Kapasitas untuk Tangani Lonjakan Kasus Demam Berdarah di Lombok Tengah
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju

    Ikuti Kami